Saturday, February 6, 2016

Pelatihan Jurnalistik oleh UKM LPM Dialektika Baraya Muda

Pandeglang—Pelatihan jurnalistik yang diadakan oleh Unit Kegiatan Mahasiswa(UKM) Lembaga Pers Mahasiswa(LPM) Dialektika Baraya Muda di Kampung Domba Cinyurup, Kelurahan Juhut-Pandeglang dimulai pada hari Sabtu (6/2).
Dalam pembukaan pelatihan jurnalistik, dihadiri oleh ketua Persatuan Wartawan Indonesia(PWI-Pandeglang): Muhaemin dan juga perwakilan dari akademisi, yaitu wakil ketua bidang kemahasiswaan: Defi Nuryadin.
Pelatihan Jurnalistik ini berlangsung selama dua hari: sabtu dan minggu. Peserta yang mengikuti pelatihan jurnalistik ini merupakan mahasiswa dari Sekolah Tinggi Ilmu Sosial dan Ilmu Politik(STISIP) Banten Raya Pandeglang.
Muhaemin, Ketua PWI-Pandeglang dalam kesempatan ini memberikan pemahaman mengenai kode etik jurnalistik. Menurutnya, mahasiswa perlu mengetahui kode etik jurnalistik agar dalam mencari, membuat dan mengabarkan suatu pemberitaan itu harus sesuai dengan ketetapan-ketetapan kode etik jurnalistik dan tidak asal-asalan dalam mengabarkan fakta kepada khalayak.
Selain kode etik jurnalistik, peserta pelatihan jurnalistik ini diberikan pemahaman dalam melakukan reportase, teknik penulisan berita dan dasar-dasar jurnalistik lainnya. Menurut Alan Maulana, selaku Ketua panitia pelatihan jurnalistik menuturkan bahwa pelatihan ini diberikan kepada mahasiswa dan khususnya kepada anggota LPM Dialektika yang baru saja bergabung agar mengetahui bagaimana cara kerja jurnalistik. Sehingga, apabila nanti mahasiswa atau anggota LPM akan mencari berita mereka tidak lagi kebingungan harus bagaimana.
Agus Saefullah, peserta pelatihan jurnalistik  dan juga anggota baru dari LPM menilai “Kegiatan ini sangat memberikan manfaat yang positif bagi saya, sehingga saya mengetahui apa saja yang akan dilakukan ketika menjadi seorang jurnalis,” tuturnya.

LPM Dialektika Baraya Muda yang merupakan UKM di STISIP-BR dalam hal ini sebagai penyelenggara kegiatan mencoba melatih anggota-anggota baru yang nantinya akan melakukan kerja-kerja jurnalis di kampus. Peserta pelatihan jurnalistik ini yang akan menghiasi tulisan-tulisan di buletin Baraya Muda dan Newsletter nantinya. Semoga hadirnya anggota-anggota baru ini menjadi angin segar bagi LPM dalam berdinamika di kampus. (JK/CN)

No comments:

Post a Comment